Saturday, December 1, 2012

Review: Love in Disguise



Setelah lama gak nonton film China, akhirnya gue nemu film bagus yang SAYANG banget kalo dilewatkan. Film ini dibintangi sama si cakep Leehom sama Liu Yi Fei yang cantiknya kayak Dewi Kuan In. Film ini mencetak rekor tertinggi yang sangat mengagumkan, mengingat film director, script writer, dan record writernya dilakukan pertama kali oleh Leehom.


Film ini memusatkan ceritanya pada seorang penyanyi tampan bernama Du Minghan atau DMH yang hidupnya nyaris sempurna. Tangan dingin sang manajer mampu mengantarkan DMH menuju puncak kesuksesan dan menjadi top star di China. 

Sepulang dari pagelaran konsernya, van DMH menabrak seorang gadis yang sedang bersepeda. Gadis itu jatuh, lalu (gue gak tau kenapa) dia memainkan guzhengnya. DMH terpesona dengan permainan gadis itu. Ia melihat kupu-kupu beterbangan saat mendengar suara indah dari guzhengnya. Dari tas guzheng yang dibawa gadis itu, DMH mengetahui bahwa dia berasal dari Far East Music Academy.

DMH lalu memutuskan untuk menghampiri gadis yang ternyata bernama Song Xiao Qing itu. Dia meminta WZB, gitaris terkenal yang juga temannya untuk menemani dia bertemu Song Xiao Qing. Mereka pun akhirnya pergi ke sekolah musik tersebut dengan melakukan penyamaran-penyamaran agar orang-orang tidak mengetahui identitas mereka yang sebenarnya. Dengan identitas baru sebagai Duh Mohamoda dan WZB yang berasal dari desa antah berantah, mereka berdua pun menjadi siswa di sekolah tersebut dan masuk ke China Music Tradisional Club seperti Xiao Qing. 


Awalnya DMH hanya ingin mendengar permainan guzheng Xiao Qing agar dia bisa mendapat inspirasi dalam menciptakan lagu. Namun, lama-lama benih cinta *halah* muncul di hatinya. Saat melihat Xiao Qing ia sering membayangkan dirinya terbang ke awan lalu tidur di padang rumput yang indah. Tujuan awal DMH akhirnya berubah menjadi cinta saat dia mulai merasakan ketulusannya pada Song Xiao Qing. Namun ternyata, diam-diam Song Xiao Qing menyukai Mufan, mahasiswa yang pernah menjuarai National Composing Championship. Song Xiao Qing sering menulis puisi dan surat cinta, berharap suatu hari Mufan membacanya. Tapi akhirnya Song Xiao Qing sadar bahwa yang dia sukai adalah Duh yang sederhana dan apa adanya, bukan DMH ataupun Mufan.. 


Cast:
Wang Leehom as Du Minghan / Duh

 Liu Yifei as Song Xiaoqing

 Chen Han-tien as Wei Zhibo / WZB

Qiao Zhenyu as Mu Fan

 Joan Chen as Joan (DMH's manager)

Film ini bagus bangeeeet! Ceritanya lucu dan sangat menghibur. Mengingat ini debut pertama Leehom di dunia akting, gue nggak nyangka kalo Leehom bisa menjiwai perannya sebagai DMH dengan baik. Tokoh DMH dan WZB bener-bener membuat film ini hidup. Kalo ada hal yang bikin gue nggak suka sama film ini cuma pada scene Xiao Qing menabrak van DMH lalu tiba-tiba dia memainkan guzheng. Gue melihat ketidak-masuk-akalan di situ. Kalo gue ketabrak sih *naudzubillah, amit-amit* ya gue bakal shock, gak bakal kepikiran buat ngambil gitar dari tas terus main genjreng-genjreng gitu. Ya namanya juga flm, sebagus apa pun pasti ada kekurangannya. Tapi overall Love in Disguise ini recommended banget lah buat ditonton. Dari 1-10 gue kasih 9 buat kekonyolan film ini. :))))

No comments: