Monday, September 10, 2012

Hunting Masakan Korea di Surabaya

Jadi ceritanya kemarin gue habis wisata kuliner sama mbak Linna dan Tio. Tujuan wisata kuliner gue kali ini adalah restoran-restoran Korea. Setelah browsing dan tanya sana sini akhirnya gue putuskan untuk wisata kuliner ke Kimchi-Go. Sebenernya restoran Korea di Surabaya sudah cukup banyak sih, tapi gue pilih Kimchi-Go karena letaknya paling deket sama kosan. Kalo naik motor gak sampai 15 menit. Sedangkan kalo jalan kaki antara 30-45 menitan, tapi sampai sana siap-siap balsem buat ngurut kaki. 



Nah, restoran beruntung yang gue datangi kali ini adalah Kimchi-Go (eh di atas udah disebut ya? Hadeeh). Kimchi-Go terletak di food court Galaxy Mal lantai 3. Tempatnya lumayan asik walaupun agak sempit, dan nuansa Koreanya juga dapetlah karena di dalemnya disediain TV yang muter lagu-lagu k-pop. Tapi berhubung di dalem udah full jadilah gue, mbak Linna dan Tio duduk di pelataran food court. Tempat duduk gue gak kalah asik dengan yang di dalem, soalnya gue duduk di sebelah air mancur. Spot ini memungkinkan gue bisa sight-seeing ke sekitar. Selain itu hemat lagi, gue gak usah pesen minum. Sekalinya haus tinggal mangap doang ke air mancur. Hahahaha. Ehm. Gak lah ya, plis.

Setelah liat menu, gue galau mau pesen apa. Gue gak pernah makan masakan Korea sebelumnya, jadi gue gak tau makanan apa yang enak di sini. Berhubung restoran ini namanya Kimchi-Go, akhirnya gue memutuskan untuk memesan makanan yang ada kimchinya. They named their resto “kimchi” so I assume the kimchi is the most recommended dish. Then I decide to have Beef Bulgogi Rice (include kimchi) in normal size instead of the upsize one. 

Beef Bulgogi Rice (IDR 30)

Jadi, bulgogi itu masakan Korea yang terdiri dari irisan daging, sedikit sayuran dan bawang yang dimasak pake bumbu ala Korea gitu. The first words that come from me is, “damn, this beef is really delicious!”. Beef Bulgogi is so worth to die for! Daging yang ditumis dengan bawang bombay dan bumbu lainnya menghasilkan perpaduan rasa yang luar biasa indah di mulut (hahaha.. alay abis *self toyor* *toyor pake bulgogi*). Taburan wijen di atasnya juga bikin rasa bulgogi lebih nendyang.

Nah, setelah makan satu suap bulgogi gue geser ke piring sebelahnya. Gue nyobain kimchi. Dan ternyata sodaraaaa, kimchi di sini gak seindah yang gue bayangkan. Aroma dan rasa bawang putihnya terlalu kuat, jadi kayak makan bawang putih disaosin deh huhuw. Gue gak tau rasa kimchi emang kuat kayak gini apa enggak, but this one was too much. Padahal pas nonton di drama-drama gitu kayaknya enak banget ya..

Free kimchi! yey! (you can also order kimchi, just IDR 15/250 gram)

Kalo mbak Linna sih pesen Chili Beef Bulgogi Rice. Sama kayak punya gue, bedanya cuma di saos doang. Yang ini saosnya sedikit lebih “merah” dan pedes. Ada gochujangnya kali ya, I don’t know. Kalo si Tio pesen Chili Chicken Bulgogi Rice (IDR 25) karena dia gak suka daging. I bet those two as delicious as mine.

Chili Beef Bulgogi Rice (IDR 33)

Chili Chicken Bulgogi Rice (IDR 25)

Terakhir kita pesen Ddeukbokki alias Fish and Rice Cake. Yuhuu, ddeukbokki ini makanan yang selalu ada di setiap drama-drama Korea. Yang belum tau, ddeukbokki di sini terdiri dari rice cake, ikan, telur, sama sedikit sayuran. Rasa ikannya mirip kayak siomay gitu, bedanya kalo ini berbentuk pipih. Rasanya? Enak dong, secara gue suka banget sama ikan-ikanan alias seafood.

Ddeukbokki (IDR 25)

Well, if you guys want to enjoy Korean Cuisine in a practical and affordable price without comprimising the authenticity of Korean flavors just come to this place. Rasanya enak, tempatnya nyaman, dan harganya masih dalam range anak kos. Sayang menunya masih belum lengkap karena gak ada jjajangmyun, kimbap dan dakgangjung. Too sad, I wish they could put it on their menu when I come next time.

5 comments:

Toko Online Ramuan Madura said...

thanks infox menarik gan smg sukses,,,..

http://www.saesalera.com/product/view/43/obat-mata

kimchi_lover said...

Terima kasih reviewnya. Kpan2 bakal coba makan disana, =)

paul d said...

The worst korean resto in surabaya.

Unknown said...

Selain di galaxi mall dimana lagi tempat makan dr korea gan

Anindya M. S. said...

@Diah Ayu : setau saya ada Myoung Ga di HR Muhammad, Kogyo di Sutos, Kimchi-Go Express di Royal Plaza, sama Go Ju Mong di Bukit Darmo.